Memperingati ulang tahun ke-50, Yamaha Indonesia menghadirkan kejutan dengan meluncurkan NMAX TURBO, skutik tercanggih di kelasnya. Yamaha NMAX terbaru dengan teknologi TURBO hadir dengan desain mewah, fitur canggih, dan performa mesin yang lebih bertenaga.
Peluncuran Global Yamaha NMAX TURBO
Dalam rangka merayakan hari jadi ke-50 pada 6 Juli 2024, PT Yamaha Indonesia Motor Mfg. (YIMM) mempersembahkan NMAX TURBO, skutik paling canggih di jajaran MAXi Yamaha. Peluncuran global ini berlangsung pada Rabu, 12 Juni, di Double Tree Hotel by Hilton, Kemayoran, Jakarta.
Desain dan Fitur SEMAXIN Mewah
NMAX TURBO hadir dengan berbagai pembaruan dari segi desain, fitur, dan performa mesin yang sarat teknologi canggih. Skutik ini diyakini akan memberikan pengalaman berkendara dan rasa percaya diri di level tertinggi serta menjadi trend setter di segmen skutik premium 150cc.
Menurut Dyonisius Beti, President Director & CEO PT Yamaha Indonesia Motor Mfg., “Sebagai perusahaan yang terus berinovasi, kami mempersembahkan NMAX TURBO dengan desain mewah, fitur kelas satu, dan performa mesin dengan teknologi YECVT yang memberikan sensasi TURBO dalam berkendara.”
Konsep Evolution: Fun Tech X Prestige X Sporty
NMAX TURBO dikembangkan dengan konsep Evolution yang menggabungkan nilai premium dengan teknologi canggih untuk mendukung passion berkendara. Desain premium dan fitur first class terlihat jelas pada skutik ini. Teknologi terbaru Yamaha Electric Continuously Variable Transmission (YECVT) memberikan pengalaman berkendara menyenangkan dengan sensasi TURBO.
Baca juga:
Yamaha Indonesia Menghadirkan Warna Baru untuk FreeGo 125
Yamaha Gear 125: Skuter Matik Multifungsi dengan Warna Baru yang Memikat
Performa Mesin SEMAXIN Unggul
NMAX TURBO mengusung mesin Blue Core 155cc VVA generasi terbaru yang andal, kuat, dan memiliki torsi merata di setiap putaran mesin. Mesin ini menghasilkan tenaga maksimal sebesar 11,3 kW pada 8.000 Rpm dan torsi maksimal sebesar 14,2 Nm pada 6.500 Rpm. Teknologi YECVT menggantikan sistem CVT konvensional, memberikan dua mode berkendara: T-Mode untuk mobilitas harian dan S-Mode untuk akselerasi lebih responsif saat touring.
Berdasarkan pengujian internal Yamaha, NMAX TURBO mampu berakselerasi lebih cepat untuk menempuh jarak 200 meter dibandingkan NMAX generasi sebelumnya dengan selisih jarak 9,2 meter.
Baca Juga:
Gebyar Hadiah Yamaha: Sobek Label Yamalube dan Menangkan Hadiah Fantastis!
Fitur SEMAXIN Canggih
NMAX TURBO dilengkapi dengan fitur Dual Channel ABS, Traction Control System, Rear Sub Tank Suspension, dan Ban Tubeless bertapak lebar. Fitur lainnya termasuk Y-Shift untuk akselerasi instan dan deselerasi saat menghadapi jalan menurun atau tikungan.
Untuk kenyamanan berkendara, skutik ini juga memiliki layar Multi-Infotainment Display, posisi berkendara yang ergonomis, serta desain jok baru yang lebih elegan dan premium.
Varian dan Harga NMAX TURBO Area Makassar, Sulsel, dan Sulbar
Yamaha Indonesia meluncurkan varian spesial NMAX TURBO TECHMAX ULTIMATE dengan tambahan part Performance Damper untuk meningkatkan stabilitas dan handling. Berikut adalah varian dan harga NMAX TURBO untuk area Makassar, Sulawesi Selatan, dan Sulawesi Barat:
Tipe/Varian | Pilihan Warna | Harga (Rp) |
---|---|---|
NMAX TURBO TECHMAX ULTIMATE | Magma Black | |
NMAX TURBO TECHMAX | Magma Black | |
NMAX TURBO | Magma Black, Elixir Dark Silver | |
NMAX NEO S Version | Dull Blue, Red, Black, White | |
NMAX NEO | Dull Blue, Red, Black, White |
Untuk mendapatkan informasi lebih lengkap tentang harga cash, kredit, dan promo, silahkan kunjungi langsung Dealer Resmi Yamaha PT Suracojaya Abadimotor.
Atau jika Anda ingin penawaran harga spesial dan promo untuk bulan ini, langsung saja hubungi:
atau silahkan isi formulir di bawah ini.